Rafika Duri Merilis Kembali Single Lama Berjudul “Bismillah” Rafika Duri Merilis Kembali Single Lama Berjudul “Bismillah”
Menyambut bulan suci Ramadhan, penyanyi Rafika Duri merilis kembali single lama berjudul “Bismillah” yang sempat masuk dalam album Pengakuan & Rindu Ramadhan. Sempat diproduksi... Rafika Duri Merilis Kembali Single Lama Berjudul “Bismillah”

Soundcorners.com – Menyambut bulan suci Ramadhan, penyanyi Rafika Duri merilis kembali single lama berjudul “Bismillah” yang sempat masuk dalam album Pengakuan & Rindu Ramadhan. Sempat diproduksi tahun 1995, lagu Bismillah berhasil menjadi salah satu lagu hits yang menemani selama Ramadhan.

Kini, lagu tersebut kembali dirilis oleh Musica Studio‟s untuk mengobati kerinduan para pecinta musik dengan lagu klasik religi pop Indonesia dan juga suara lembut khas Rafika Duri.

Rencananya lagu Bismillah mulai dirilis di seluruh digital music platform pada 10 April 2020. Lagu ini diharapkan bisa menjadi teman yang baik selama menjalankan ibadah di bulan Ramadhan sekaligus menjadi pengingat bagi Umat Muslim agar senantiasa dekat dengan Allah SWT.

No comments so far.

Be first to leave comment below.

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.