Awas! Krakatau Masih Aktif Awas! Krakatau Masih Aktif
Gemilang! Seperti salah satu judul lagu andalannya. Penampilan mereka sungguh gemilang. Malam itu mereka masih sanggup membayar tuntas kerinduan para penggemar setianya. Siapa yang... Awas! Krakatau Masih Aktif

Soundcorners.com, Jakarta – Gemilang! Seperti salah satu judul lagu andalannya. Penampilan mereka sungguh gemilang. Malam itu mereka masih sanggup membayar tuntas kerinduan para penggemar setianya. Siapa yang tidak kenal band legendaris asal Bandung yang satu ini? Inilah dia Krakatau band. Sebuah band jazz rock yang sudah menerbitkan sinarnya di belantika musik tanah air sejak tahun 80-an.

Bertema “Prthvi Mata”, mereka menggelar konser tunggal reuni di Creative Artpreneur Jakarta pada (30/04) malam. Dengan formasi Dwiki Dharmawan, Trie Utami, Donny Suhendra, Gilang Ramadhan, Indra Lesmana, berhasil membuat seluruh penonton merasakan perasaan senang sekaligus sedih. Mengenang, bernostalgia bersama-sama selama 4 jam menyanyikan lagu-lagu terbaik mereka. Seluruh personil tampil maksimal semua. Seperti tak termakan usia. Masih powerful dan penuh kejutan.

Selain itu, banyak hal menarik disana. Banyak pula pesan yang disampaikan. Setiap ingin memulai lagu, gelak tawa Tri Utami, cerita Dwiki Dharmawan dan celaan Indra Lesmana selalu mengisi terlebih dahulu. Sehingga semakin malam pertunjukkan mereka semakin terasa manis. Pesan tentang menjaga kelestarian alam pun terus digaungkan. Mengingatkan kita, bahwa alam semesta harus selalu kita jaga demi kehidupan anak cucu kita kelak.

Ditengah konser yang sedang seru, sebuah kejutan lain tiba. Munculnya anak-anak para personil Krakatau membuat ruang konser semakin memanas. Eva Celia, Nayra Dharma, Fernanda Dharmawan, Redhy Mahendra, dan Mieke Ramadhan. Mereka saling berkolaborasi membawakan lagu-lagu Krakatau. “Ayo buatkan album!”, kata seorang penonton. Kemudian semua tertawa sambil bertepuk tangan.

Konser berakhir jam sebelas malam. Ditutup dengan dipanggilnya sahabat-sahabat mereka ke atas panggung. Tohpati, Yuni Shara, Donny DSS dan masih banyak lagi artis-artis ibukota yang datang di konser malam itu.

No comments so far.

Be first to leave comment below.

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.