


Saat menceritakan tentang single terbarunya Canti menyampaikan, “Lagu “Sanubariku” dibuat untuk orang-orang yang sedang merasakan kehilangan, kesedihan, dan sedang menunggu sesuatu. Tetapi juga ingin memberi pesan kalau ternyata kita ga sendirian, selalu ada lingkungan yang memberi semangat. “
Lagu ini dibuat ketika ia sedang dalam masa penyembuhan pasca covid. Perasaan sendiri, sedih, depresi, lelah, dan terisolasi kemudian ia tuangkan dalam “Sanubariku”. Meskipun banyak hal yang tidak terasa menyenangkan, namun selama proses pembuatan lagu ini Canti akhirnya sadar bahwa selama ini ia tidak sendiri. Ada banyak orang yang selalu berada disisinya sehingga proses penyembuhan tadi terasa lebih ringan setelahnya.
Dalam proses pembuatan music videonya, Canti menyampaikan bahwa semua moment berkesan untuknya. Selain menjadi music video perdana, ini juga merupakan salah satu tantangan baru yang didapat Canti karena teknik pengambilan gambar long shot membuat setiap adegan tidak boleh ada kesalahan.
Visual “Sanubariku” yang diwakilkan dalam music video ini diinterpretasikan Canti sebagai tantangan hidup dalam mencari sanubariku dan perjalananku mencari jiwa. Pesan lain yang ingin ia angkat ialah, “Jika kita ketemu dengan masalah atau rintagan di tengah-tengah perjalanan hidup, jangan lupa untuk tetap pulang kemanapun atau apapun rumah itu untuk kamu.”
Terakhir, setelah perilisan lagu “Sanubariku”, Canti sebagai penulisnya berharap agar orang-orang yang mendengar bisa mendapatkan pesan positif yang ia tuangkan di lagu ini.”aku punya beberapa single ke depan yang akan rilis di tahun 2022, jadi soal startegi terjun ke industri musik, aku tetap produktif berkarya.”, tutupnya
No comments so far.
Be first to leave comment below.