Duo Drummer Matt N Flo Rilis Single Instrumental “Take Off” Duo Drummer Matt N Flo Rilis Single Instrumental “Take Off”
- Duo drummer remaja Matthew Chrisnando dan Stefanie Floriana yang tergabung dalam Matt N Flo baru saja meluncurkan debut single berjudul “Take Off” .... Duo Drummer Matt N Flo Rilis Single Instrumental “Take Off”

Soundcorners.com – Duo drummer remaja Matthew Chrisnando dan Stefanie Floriana yang tergabung dalam Matt N Flo baru saja meluncurkan debut single berjudul “Take Off” . Single “Take Off” yang instrumental diproduseri oleh Kenan Loui dan dibantu Yankjay di sektor gitar, kental dengan nuansa perpaduan funk dan rock.

Single “Take off” terinspirasi saat kedua drummer tersebut sedang menunggu pesawat dan terdengar suara-suara dari pesawat. Yang unik dari single tersebut adalah perpaduan groove dari drummer muda berbeda style namun bisa melebur dan menghasilkan komposisi musik yang unik.

Nama Matt N Flo sendiri memang belum banyak terdengar namun tidak dengan prestasi keduanya. Mereka berdua kerap kali menjadi juara atau menjadi tamu undangan di berbagai kompetisi drums. Bahkan Matt N Flo pernah tampil di ajang bergengsi ‘Asia Got Talent 2019’ dan mendapat pujian dari para juri seperti penyanyi Anggun dan musisi kawakan, David Foster. Mereka sendiri dipertemukan saat tampil bersama di sebuah kompetisi drums di kota Surakarta, Jawa Tengah.

Ditemui di sela-sela peluncurkan single “Take Off” di Hot In Resto Cinere pada hari Jum’at (20/12), kedua drummer belia tersebut mengungkapkan tentang perjalanan musik mereka, “Sering ketemu awalnya di berbagai kompetisi di sejumlah kota dan aku lihat Flo punya potensi yang beda dengan drummer lain. Akhirnya aku ajak bikin project ini. Memang sempat temui kesulitan karena genrenya beda namun kita mengakali supaya enak. Makanya di lagu ini ada genre funk yang aku banget tapi ada juga genrenya rock, dia banget,” ungkap Matt yang mendapat rekor MURI sebagai drummer termuda saat berusia 3 tahun 9 bulan.

Sementara Flo yang menyukai musik rock juga mengungkapkan tentang perbedaan gaya dengan Matt yang lebih cenderung ke musk funk saat bermain drum, “Iya aku lebih ke genre rock, karena memang aku dari kecil sudah di kenalkan lagu – lagu Rock sama papa, soal chemistry sama Matt, kita sering – sering latihan bareng dan sharing aja sih.” tutur gadis kelahiran Jakarta, 9 September 2003 tersebut.

Mengenai dipilihnya musik instrumental, Matt N Flo menjelaskan bahwa single “Take Off” diharapkan bisa menjadi semacam contoh untuk para drummer pemula saat mulai mengikuti kompetisi drums. “Take Off” sendiri ternyata juga mendapat respon positif dari berbagai pendengar musik baik dari dalam dan luar negeri seperti yang dijelaskan  perwakilan dari  Matt N Flo, Christy Hanindita,

“Pendengar banyak dari UK, Amerika daripada Indonesia. hingga rilis single ini di spotify ada seribu pendengar dengan streaming sekitar enam belas ribu diluar. Kalau kita lihat pendengarnya lebih didominasi oleh pendengar asing. Semoga single ini bisa di terima pencinta musik dan menjadi inspirasi.”

PT Citra Inti Rama salah satu distributor alat musik di indonesia juga mendukung project ini, bahkan sudah teken kontrak untuk 5 tahun endore beberapa line up produknya. “kami memang tidak asal dalam memilih artis untuk bekerjasama, melihat bakan dan kemampuan mereka, kami sudah mempelajari dan kerjasama dalam produk-produk kami untuk mendukung performa mereka. “. Ujar salah satu perwakilan yang menghadiri peluncuran single Take Off.

No comments so far.

Be first to leave comment below.

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.