Melibatkan Tiga Produser, Idgitaf Rilis Album Mengudara
Jakarta, soundcorners.com – Idgitaf menandai tahun ketiga karir bermusiknya dengan merilis album penuh bertajuk Mengudara. Album penuh perdana setelah EP Semoga Sembuh pada awal 2022 lalu.
“Mengudara” merangkum sembilan lagu terbaru dari Idgitaf, termasuk beberapa lagu yang sudah rilis terpisah sebelum ini. Kesembilan nomor lagu tersebut yakni “Satu-Satu”, “Dermaga”, “Kehilangan”, “Mulai”, “Lepaskan”, “Akan Ku Kenang”, “Sepenuhnya”, “Selesai”, dan terakhir “Mengudara” yang sekaligus menjadi tajuk album.
Idgitaf, atau yang akrab disapa Gita, mengungkapkan bahwa album penuh perdana ini menandai fase penting bagi dirinya dalam bermusik. Setelah berkarya selama tiga tahun dengan sejumlah rilisan single dan album mini, kini ia memasuki fase baru dalam kiprah bermusiknya.
“Jadi mengudara album perdana, setelah aku melewati fase ngeluarin single, terus EP, dan sekarang aku ada di batu loncatan selanjutnya yaitu album penuh perdana,” ungkap Gita dalam jumpa pers di Jakarta Selatan, Rabu (26/7).
Gita melanjutkan, Mengudara dipilih sebagai tajuk, merepresentasikan album secara keseluruhan. Judul ini menurutnya memuat makna tentang sikap melepaskan, tentang kebesaran hati untuk melepaskan berbagai hal dalam hidup.
Lagu-lagu dalam album ini semuanya bercerita tentang melepaskan, dan upaya berdamai dengan kenyataan. Menurut Gita, apa yang tertuang itu merupakan dinamika perasaannya sendiri. Sesuatu yang ia alami dalam satu setengah tahun terakhir di masa pengerjaan album.
Bahwa setiap orang pada akhirnya harus mampu melepaskan, baik tentang seseorang yang dicintai, atau hal-hal lainnya dalam hidup. Sebab pada dasarnya, manusia pun cuma meninggalkan tulang-belulang di akhir hidupnya nanti.
Proses mengasah ketabahan, upaya hati untuk berdamai dengan keadaan, itulah yang dituturkan Gita dalam lagu-lagunya. Dan yang paling penting dalam proses itu, adalah melepaskan dengan tulus tanpa harus menyimpan amarah ataupun kesedihan.
“Sebenarnya lagu ‘Mengudara’ itu tentang melepaskan seseorang. Dalam melepaskan seseorang itu, kita memberikan penghormatan paling hormat yang aku tahu, yaitu mengiringi kepergiannya dengan doa,” ucap Gita.
“Jadi ‘Mengudara’ itu lagu yang selfless love, lagu yang kita nggak ngitung kita dapat untung apa. Yang penting cinta kita udah begitu besar untuk mengiringi dia aja,” tambahnya.
Gita menulis sendiri semua lagu yang terangkum dalam album penuh perdananya. Untuk produksi, termasuk elaborasi musikal, ia berkolaborasi dengan beberapa nama di antaranya Ibnu Dian, Rama Harto Wiguna, Muhammad Luthfi Adianto serta Wisnu Ikhsantama. The Brads, band pengiring Idgitaf, juga hadir dalam produksi album ini.
Tak berhenti di musik, untuk visual pendukung album, Gita menggandeng beberapa seniman visual hingga Studio Antelope yang bertindak menggarap video musik untuk beberapa lagu yang mendahului perilisan album ini, seperti “Satu-Satu”, “Dermaga” dan “Mengudara”.
Dia juga berkolaborasi dengan layanan promosi milik Believe, Kithlabo, untuk albumnya ini.
Gita berharap album penuh perdananya bisa menjadi diterima para pendengar. Juga, harapannya tertuju ke masa depan, agar bisa berkiprah dalam waktu panjang di industri musik Indonesia, tentunya bersama karya-karya baru di masa mendatang.
“Setiap apapun yang sudah aku keluarkan itu sudah bukan lagi milik aku. Setiap musisi punya ketidakpuasan akan album. Aku sudah bisa mengerjakan secara maksimal yang bisa aku lakukan. Leave room for improvement. Semoga masih ada waktu untukku di industri ini untuk terus mengembangkan karyaku lagu di rilisan selanjutnya, hopefully,” tutupnya.
Album “Mengudara” dari Idgitaf akan hadir di berbagai layanan musik digital mulai 28 Juli mendatang. Setelah album diluncurkan, Gita juga segera mempersiapkan tur yang diproyeksikan berlangsung akhir tahun nanti.
No comments so far.
Be first to leave comment below.