Soundcorners.com – Sebagai bagian dari perayaan ulang tahun ke-30, P.T procter & gamble home products Indonesia (P & G Indonesia) bersama dengan penyanyi internasional Anggun akan mengadakan konser amal pada 5 Juli 2019 di tenis indoor senayan, jakarta selatan dengan mengusung tema “Satukan Nada wujudkan Mimpi Anak Indonesia”.
“Saya bangga dan senang karena berkesempatan sekali lagi berkontribusi untuk kebaikan anak-anak Indonesia. Bersama P & G Indonesia, saya akan mengadakan konser amal dengan tema “Satukan Nada wujudkan Mimpi Anak Indonesia”. Dalam konser ini, saya akan menyanyikan 20 lagu yang pernah saya bawa selama perjalanan karier saya dari tahun 1989 hingga hari ini mulai dari yang pertama “mimpi”, top charted billboard hits seperti “What We Remember”,”Snow On The Sahara”dan juga single “siapa bilang gak bisa”, “papar anggun disela pres conference pada Senin (01/07) di hard Rock Cafe SCBD Jakarta Selatan.
Konser amal ini juga akan didukung oleh beberapa penyanyi lainnya seperti Rossa, Yura Yunita,Maudy Ayunda dan Iwa K. Jay subyakto sebagai Creative & Art director, Inet Leimena sebagai show & stage management dan juga dukungan penuh dari MRA Media Grup sebagai mitra resmi media untuk acara ini.
“kami sangat senang dapat bergabung dengan tim Gemilang dan dipercaya untuk menangani management kreatif, seni dan panggung untuk konser amal ini.dari segi kreatif, kami akan memberi dan menunjukkan pengalaman konser terbaik untuk semua orang yang hadir di gelaran nanti.”, ungkap Jay Subyakto.
“Sebagai informasi, tahun lalu P & G sudah berkontribusi sebesar lebih dari USD 250.000 pada upaya respon cepat tanggap pada beberapa bencana alam melalui mitra-mitra resmi kami. Sebagai tahap rehabilitasi, perusahaan, merek-merek dan SDM kami menginisiasikan konser amal ini untuk mengmpulkan donasi untuk mendukung penyediaan fasilitas pendidikan di 100 sekolah di Palu, Donggala dan Lombok serta produk-produk P & G senilai total USD 100.000 bagi masyarakat yang membutuhkan. Kami berharap kontribusi dan donasi kami untuk bangsa ini dapat mendukung dan meningkatkan kualitas pendidikan dan kesejahteraan bagi anak-anak Indonesia.”papar Presiden Direktur P & G Indonesia LV Vaidyanathan.
No comments so far.
Be first to leave comment below.