Sentuhan manis Tulus di single terbaru Petra Sihombing “Kawan “ Sentuhan manis Tulus di single terbaru Petra Sihombing “Kawan “
Petra Joshua Sihombing; lahir pada tanggal 10 April 1992. Seorang penyanyi-penulis lagu, multi-instrumentalis, dan produser musik yang pada tahun 2013 merilis lagu berjudul “Mine”... Sentuhan manis Tulus di single terbaru Petra Sihombing “Kawan “

Soundcorners.com, Jakarta – Petra Joshua Sihombing; lahir pada tanggal 10 April 1992. Seorang penyanyi-penulis lagu, multi-instrumentalis, dan produser musik yang pada tahun 2013 merilis lagu berjudul “Mine” yang berhasil menembus 3 juta penonton di YouTube. Setelah 2 tahun rehat, Petra Sihombing kembali mengeluarkan sebuah EP bertajuk “Verdict Victim” di tahun 2015 dan Ia menemukan bunyi-bunyian baru dan gaya menulis lagu.

Petra Sihombing kini memproduseri beberapa rekan musisi lainnya seperti Tulus, Hindia, Sivia Azizah, Kunto Aji, Ben Sihombing, Coldiac , Diastika hingga terbaru Nadin Amizah. Di sela kesibukannya, Petra terus menciptakan karya untuk solo karirnya, kemudian terciptalah album bertajuk “1/4” pada tahun 2018 dengan lagu yang menjadi andalan yakni “Nirmala”, “1992”, “Bad Lover” dan “Take It or Leave It” yang berkolaborasi dengan Incognito. Kini Petra sedang dalam proses produksi album terbarunya nya yang segera akan dirilis di 2020. Semua lagu yang akan hadir di album terbaru Petra akan dirilis secara berkala di setiap bulannya pada tanggal 23. Selimut menjadi single ke 8 tahun ini jelang dirilisnya Album terbaru Petra yang akan dirilis dalam waktu dekat.

“gw pengen menjadi lebih konsisten, dan resolusi di tahun 2020 ini untuk 10 bulan ke depan gue akan rilis lagu setiap bulannya, setiap tanggal 23. Tungguin, ya!” .Ujar Petra.

Masuk rilisan ke-11 dari album “Semenjak Internet” gimana rasanya berkolaborasi dengan banyak kawan baik di proses kreatifnya?

Gue selalu seneng kerjasama bareng temen-temen deket, apalagi dalam proses kreatif. Kebanyakan juga di album ini gue baru pertama kali nulis bareng, padahal temenannya udah lebih lama.

Apa cerita di balik pemilihan tema pertemanan, hingga akhirnya Petra Sihombing dan Tulus memilih tema ini di rilisan singel “Kawan”?

Nggak ada cerita apa-apa sih. Gue dan Tulus berangkat dari 0 di hari itu, dan akhirnya sampai di ide Kawan. Mungkin memang ada beberapa hal di sosial media yang gue dan Tulus lihat sama, dan jadinya sependapat untuk hal itu.

Keseruan apa yang Petra Sihombing dapatkan dalam proses penciptaan lagu dengan Tulus, yang tidak didapatkan dengan kolaborator lainnya?

Bisa berdiskusi panjang, revisi lagi, dan perbaiki lagi. Meskipun proses awalnya cepet, tapi menyempurnakannya cukup makan banyak waktu.

Bagaimana cara Petra Sihombing menghabiskan waktu bersama kawan baik?

Ngobrol ketemu langsung sih. Kalo sama kawan baik gue nggak bisa komunikasi lewat text, minimal telfon.

Semakin dekat dengan penghujung rilisan “Semenjak Internet”, materi album sudah siap semua, Petra?

Sudah dong! Ditunggu tanggal 23 oktober ya!

Written by : Tulus, Petra Sihombing

Produced by : Petra Sihombing

Acoustic Guitar by : Rendy Pandugo

Violind by : Yashinta Pattiasina

Strings Arranged : Vinson Vivaldi

Mixed by : Petra Sihombing

Mastered by : Harmoko Aguswan

Artwork Illustration by : Rukmunal Hakim (YESGO! STUDIO)

No comments so far.

Be first to leave comment below.

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.