Soundcorners.com, Jakarta – Setelah hiatus selama pandemi, rapper baper spesialis lagu patah hati toRa merilis single terbaru berjudul “Special” yang kembali merayakan perasaan setelah debut album “Melankolia” tahun 2019 silam dan rangkaian single “Kamis Katarsis” awal tahun ini. Di lagu “Special”, toRa tetap menampilkan lirik-lirik melankolis tanpa meninggalkan permainan kata yang menjadi ciri khas lirik-lirik hip-hop.
Lagu ini sendiri bercerita tentang perasaan syukur dan terima kasih yang timbul pasca perpisahan dengan pasangan. “Ini adalah sekuel dari lagu D.Own yang ada di Melankolia. Kedua lagu ini merupakan kisah tentang rasa sayang yang paling tinggi menurut gue: ketika lo segitu sayangnya sampai bisa melepas pasangan lo tanpa sedih dan dendam,” ia bercerita lebih dalam mengenai lagunya. “Gue rilis bulan November juga biar in-line sama single gue yang ‘12 Nov’ kemarin,” lanjutnya sambil tertawa.
Dalam single “Special” ini, toRa kembali memegang seluruh sisi produksi secara penuh, mulai dari produksi musik sampai desain visual album. “Gue pengen ini jadi lagu yang benar-benar personal, makanya segala-galanya gue kerjain sendiri kecuali foto,” imbuh lelaki bernama asli Macan Wigit ini. Untuk foto cover album sendiri merupakan karya dari Baday Rayhan sutradara dan DoP yang sudah menjadi partner produksi visual untuk toRa, baik foto maupun video klip sejak album pertamanya.
“Special” sudah dapat didengarkan secara resmi pada layanan streaming musik per tanggal 20 November 2020.
No comments so far.
Be first to leave comment below.