Lyodra Keluarkan Album Buktikan Keseriusan Dalam Industri Musik Lyodra Keluarkan Album Buktikan Keseriusan Dalam Industri Musik
Jakarta,  soundcorners.com - Album yang diberi nama Lyodra ini menjadi yang perdana bagi Lyodra sejak menginjakkan kaki dalam industri musik Tanah Air. Ada delapan... Lyodra Keluarkan Album Buktikan Keseriusan Dalam Industri Musik

Lyodra Keluarkan Album Buktikan Keseriusan Dalam Industri Musik

Jakarta,  soundcorners.com – Album yang diberi nama Lyodra ini menjadi yang perdana bagi Lyodra sejak menginjakkan kaki dalam industri musik Tanah Air. Ada delapan lagu dalam album di mana empat lagu sebelumnya sudah dirilis dalam bentuk single.

“Gemintang Hatiku”, “Mengapa Kita #TerlanjurMencinta”, “Tentang Kamu”, “Sabda Rindu”. Sedangkan yang lainnya ada “Kalau Bosan” ditambah tiga lagu terbaru; Oee… Oee,,,, Oee, Dibanding Dia, Pesan Terakhir

Di album ini Lyodra juga bekerjasama dengan beberapa musisi andal Tanah Air yang telah banyak menciptakan hits. Mereka adalah; Yovie Widianto, Laleilmannino, Anji, Ade Govinda, Dipha Barus, dan Mario G Klau.

Lahir di Medan pada 21 Juni 2003 silam, pemilik nama lengkap Lyodra Margaretha Ginting ini sejak kecil memang telah menyukai dunia tarik suara. Bahkan, ia telah beberapa kali mengikuti ajang pencarian bakat dan lomba menyanyi.

Pada usia 11 tahun, tepatnya tahun 2014 Lyodra Ginting pernah mengikuti ajang pencarian bakat bertajuk “Indonesia Mencari Bakat”. Namun saat itu ia hanya mampu mencapai posisi 6 dari banyaknya kontestan yang bersaing.

Bakat menyanyi Lyodra semakin terasah saat ia bergabung dalam proyek Erwin Gutawa yang bernama “Di Atas Rata-Rata”. Pencapaian tertinggi yang pernah ia dapat saat berhasil memenangkan lomba menyanyi skala internasional di “Festival Sanremo Junior 2017” di Italia. Ia berhasil keluar sebagai juara dengan membawakan lagu dari Erwin Gutawa yang berjudul “Dear Dream”.

Melalui lagu “Dear Dream” Lyodra juga berhasil mengukir prestasi dengan meraih penghargaan Anugerah Musik Indonesia (AMI) Award 2017 untuk kategori “Artis Solo Perempuan Anak-Anak Terbaik”.

Melalui lagu “Dear Dream” Lyodra juga berhasil mengukir prestasi dengan meraih penghargaan Anugerah Musik Indonesia (AMI) Award 2017 untuk kategori “Artis Solo Perempuan Anak-Anak Terbaik”.

Selain menyanyi, Lyodra juga memiliki harapan dapat menjadi seorang aktris yang membintangi layar lebar atau drama musikal. Bahkan, ia sempat mengikuti kegiatan ekstrakurikuler teater yang diadakan di sekolahnya. Lyodra juga memiliki idola dalam bernyanyi seperti Ariana Grande, Beyonce, Bruno Mars, dan Mariah Carey.

No comments so far.

Be first to leave comment below.

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.