Rilis Single “Anggur Asmara”, Bella Fawzi Libatkan Rama Cristna dan Gearda Dewantara Rilis Single “Anggur Asmara”, Bella Fawzi Libatkan Rama Cristna dan Gearda Dewantara
Lewat “Anggur Asmara”, Bella Fawzi ingin memperlihatkan indahnya akulturasi budaya Tionghoa di Tanah Air. “Di tengah perbedaan pilihan politik yang ada, kita semua diingatkan... Rilis Single “Anggur Asmara”, Bella Fawzi Libatkan Rama Cristna dan Gearda Dewantara

Rilis Single “Anggur Asmara”, Bella Fawzi Libatkan Rama Cristna dan Gearda Dewantara

Jakarta, soundcorners.comBella Fawzi meluncurkan single baru berjudul “Anggur Asmara”. Dirinya merasa terpanggil untuk merilis karya di bulan Februari ini mengingat peringatan Isra Miraj dan perayaan tahun baru Imlek yang berdekatan, juga hari Valentine sekaligus Pemilu serentak di Indonesia.

Bella-Fawzi-soundcorners

“Anggur Asmara” ditulis dan dinyanyikan oleh Bella Fawzi dibantu Rama Cristna dan Gearda Dewantara sebagai Music Producer dan Music Director. Rilis melalui Apsara Records, lagu dengan lirik Bahasa Indonesia dan Betawi bergenre pop ini sarat akan nuansa musik khas Tionghoa peranakan.  

“Kata-kata ‘anggur asmara” di lagu ini bisa dikaitkan dengan perasaan jatuh cinta dan harapan akan doa-doa baik di tahun yang baru. Selipan pantun Betawi di lagu ini juga mengingatkan kita untuk terus merawat kelestarian budaya dan juga persatuan, meskipun kita berbeda-beda. Secara keseluruhan, “Anggur Asmara” mengambil tema cinta sebagai harapan untuk hidup yang lebih baik,” jelas Bella Fawzi.

Lewat “Anggur Asmara”, Bella Fawzi ingin memperlihatkan indahnya akulturasi budaya Tionghoa di Tanah Air. “Di tengah perbedaan pilihan politik yang ada, kita semua diingatkan bahwa kita tetap bersaudara yang hidup bersama-sama di Indonesia. “Anggur Asmara” menggambarkan keberagaman Indonesia lewat nuansa lagunya,” ucap Bella Fawzi.

Lagu “Anggur Asmara” kini sudah bisa dinikmati di berbagai digital platforms per 9 Februari 2024 dan jangan lupa untuk mendengarkan dan menggunakan lagunya sebagai backsound untuk mengabadikan moment favorit kamu  di media sosial dengan hashtag #anggurasmara.

No comments so far.

Be first to leave comment below.

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.