Sambangi Asia, Boyz II Men Siap Gelar Konser Di Jakarta Desember Nanti Sambangi Asia, Boyz II Men Siap Gelar Konser Di Jakarta Desember Nanti
Grup vokal RnB legendaris, Boyz II Men akan mengadakan konser pada 4 Desember 2019 nanti. Pelantun lagu “I’ll Make Love To You” ini akan... Sambangi Asia, Boyz II Men Siap Gelar Konser Di Jakarta Desember Nanti

Soundcorners.com – Grup vokal RnB legendaris, Boyz II Men akan mengadakan konser pada 4 Desember 2019 nanti. Pelantun lagu “I’ll Make Love To You” ini akan menyambangi asia setelah menyelesaikan tur di sepanjang daratan Amerika Serikat. Pasca ditinggalnya Michael McCarry karena penyakit pada tahun 2003, mereka melakukan konser dengan formasi tiga orang, yaitu Nathan Morris, Wanya Morris, dan Shawn Stockman.

“Sebetulnya mereka sudah kontak kita dari awal tahun, namun dari manajemen Boyz II Men terus mengundur bahkan kami kira nggak jadi tapi pada akhirnya mereka confirm tetap jadi mengadakan tur asia akhir tahun ini” ucap Triadi Noor selaku perwakilan dari Boart Indonesia yang menjadi promotor konser ini pada konferensi pers Selasa (29/10).

Dalam waktu tiga minggu, tiket konser Boyz II Men sudah 50% terjual melalui portal Tiket.com yang merupakan partner dalam penjualan tiket. “Ternyata gak cuma generasi 90an atau 80an yang sudah memesan tiket, generasi milenial pun juga banyak yang sudah beli tiket dan akan mendatangi konser desember nanti” tutur Humas Tiket.com.

Kabarnya, desember nanti Boyz II Men akan tampil total di Tennis Indoor nanti. Yang biasanya mereka hanya tampil dengan menggunakan minus one, nanti mereka akan konser dengan memainkan alat musik untuk pertama kalinya.

Berbeda dengan konser mereka 2013 silam, kali ini Boyz II Men meminta dihiasi oleh banyak bunga dalam konsernya dengan konsep melankolis. Rencananya mereka akan tampil 16 sampai 20 lagu dengan durasi 2 jam penuh. “Awalnya kita mau bawa mereka ke Pulau Bali, tapi mengingat mereka tinggal hanya tiga malam mungkin waktunya gak akan cukup” tambah Triadi. Tiket konser Boyz II Men ini sendiri dijual dengan harga 900 ribu rupiah hingga 2 juta rupiah yang bisa dibeli melalui tiket.com mulai dari 10 Oktober 2019 lalu.

No comments so far.

Be first to leave comment below.

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.