Cokie Bollemeyer NTRL Exclusive Interview : Sistem royalty musisi Di Indonesia Kalah dengan Malaysia
Siapa yang tidak kenal dengan Cokie Bollemeyer, seorang gitaris handal mengisi salah satu band rock besar Indonesia yaitu NTRL. Pada kesempatan ini tim soundcorners.com menyambangi beliau untuk mengupas tuntas tentang lika-liku perjalanan kariernya di belantika musik Indonesia.
Read moreGerald Situmorang adalah gitaris yang masih berusia 30 tahun, namun sepak terjangnya di dunia musik sudah tidak perlu diragukan lagi, karya-karyanya yang mayoritas mengusung musik jazz sudah diakui oleh musisi sekelas Tohpati dan Dewa Budjana. Karir bermusiknya sudah dimulai sejak Gerald berusia belasan tahun, projectnya yang bernama Sketsa cukup berhasil menarik minat anak muda untuk mendengarkan musik Jazz. “Gara-gara Sketsa, gue makin jatuh cinta sama musik, makin penasaran, apalagi bisa jadi sumber penghasilan” cerita Gerald.
Read moreJika kamu diharuskan untuk menyebutkan siapa gitaris terbaik di Indonesia, Sudah Pasti Pay Burman adalah salah satu nama yang akan diucapkan. Siapa tak kenal beliau, sempat tergabung dengan 2 band raksasa Indonesia. Selain mantan gitaris Slank, Pay Burman lalu menjadi gitaris BIP hingga saat ini. Selain musisi, Pay Burman juga merupakan salah satu produser musik di Indonesia dengan sejuta penghargaan. Tim soundcorners.com berhasil mendapatkan kesempatan untuk mewawancarai langsung Pay Burman di kediamannya yang berlokasi di bilangan Jakarta Selatan.
Read moreJika saya dan teman-teman ditanya, siapa drummer kesukaan? Jawaban mayoritas sudah dapat dipastikan akan menyebut nama Eno Gitara Ryanto atau yang akrab disapa Eno NTRL (former: Netral). Drummer yang namanya makin mencuat ke permukaan semenjak bergabung dengan Netral ini memulai karirnya sebagai drummer band kampus, hingga session player. Hubungan Eno dan Mitten sebagai teman dekatlah yang ternyata sangat berjasa dalam hal terpilihnya Eno sebagai drummer Netral yang semakin solid hingga saat ini.
Read moreAkhirnya tim soundcorners.com berhasil berbincang langsung dengan salah satu musisi yang jarang terekspos oleh media, namun peran besarnya di PAS Band sudah tidak perlu diragukan lagi. Siapa dia? Ya betul, Bambang Sutrisno atau yang akrab disapa Trisnoize. Mungkin banyak juga yang belum mengetahui bahwa Trisnoize dan Bengbeng merupakan saudara kandung yang berhubungan sangat baik. Akurnya kakak beradik yang tergabung di sebuah band rock memang masih langka baik di Indonesia maupun negeri.
Read moreSiapa tak kenal raksasa musik rock Indonesia, Godbless. Hits Semut Hitam, Rumah Kita, Ogut Suping, dan masih banyak lagi, masih terngiang di telinga pecinta musik di seluruh Indonesia. Kali ini, tim SoundCorners.com berhasil mendapatkan kesempatan untuk berbincang langsung dengan gitaris Godbless, Ian Antono. Raungan distorsi dan suara clean surgawi yang khas dari Ian Antono mampu memberikan aura raksasa untuk band fenomenal Godbless.
Read morePutra atau yang akrab disapa Puput Putceh ini merupakan salah satu drummer muda penuh talenta di Indonesia. Di usianya yang masih terbilang muda, Putra sudah pernah bergabung dengan beberapa band besar seperti Killing Me Inside, Sunrise, dan kini dipercaya oleh band metal besar asal Bandung, Burgerkill, sebagai drummernya untuk menggantikan posisi Abah Andris yang hengkang beberapa saat lalu.
Read moreSebenarnya salah jika Pure Saturday digadang sebagai pelopor band independen di Indonesia, jika ditarik dan ditelaah lebih dalam, PAS Band lah yang memulai semua pergerakan itu di Indonesia. Memang, nama PAS Band makin terdengar ketika bergabung dengan salah satu major label besar, Aquarius. Kali ini, Tim SoundCorners berhasil mendapat kesempatan untuk mewawancarai langsung Bambang Sutejo atau yang akrab disapa Bengbeng, di studio latihannya di bilangan Bandung, Jawa Barat.
Read moreNTRL adalah satu trio paling besar di kancah musik rock Indonesia. Band yang sudah terbentuk sejak lebih dari 2 dekade lalu ini memulai karirnya dengan nama Netral dengan personil awal Bagus, Bimo, dan Mitten, lalu setelah keluarnya Bimo, dan berpulangnya almarhum Mitten, masuklah Eno, dan Coki mengisi posisi yang kosong
Read moreSelain sibuk menjadi musisi, Sandy juga membuka sekolah drum privat dirumahnya. Menurut Sandy, mengajar juga berarti belajar dan bisa mempelajari kembali drum mulai dari teknik dasar yang akan jarang dipelajari jika tidak mengajar.
Read more